Pengertian Akhlak Berpakaian dan Berhias
·         Akhlak berpakaian ialah sikap berpakaian yang pantas dan sopan dalam setiap situasi dan keadaan. Fungsinya adalah sebagai pelengkap kebutuhan fisik, rohani dan status social atau harga diri. Oleh karena itu, Islam memandang bahwa akhlak berpakaian harus ditunjukkan dalam nilai-nilai yang diajarkan di dalam Islam, yaitu keindahan, kerapian, kesopanan, kepantasan dan kemuliaan.
·         Berhias ialah memperelok diri dengan pakaian atau perhiasan yang idah-indah. Berhias atau berdandan pada dasarnya merupakan naluri alamiah bagi setiap orang yang ingin tampil lebih menarik dalam keadaan tertentu. Pada umumnya, bagi wanita, berhias adalah perpaduan antara konsep berbusana yang modis dengan perhiasan yang serasi.
·         Dalil naqli tentang akhlak berpakaian dan berhias:
-          Q.S. Al A’raf 26
26.  Hai anak Adam[530], Sesungguhnya kami Telah menurunkan kepadamu Pakaian untuk menutup auratmu dan Pakaian indah untuk perhiasan. dan Pakaian takwa[531] Itulah yang paling baik. yang demikian itu adalah sebahagian dari tanda-tanda kekuasaan Allah, Mudah-mudahan mereka selalu ingat..
-          Q.S. Al Ahzab 59
59.  Hai nabi, Katakanlah kepada isteri-isterimu, anak-anak perempuanmu dan isteri-isteri orang mukmin: "Hendaklah mereka mengulurkan jilbabnya[1232] ke seluruh tubuh mereka". yang demikian itu supaya mereka lebih mudah untuk dikenal, Karena itu mereka tidak di ganggu. dan Allah adalah Maha Pengampun lagi Maha Penyayang.
-          Q.S. Al Ahzab 55

55.  Tidak ada dosa atas isteri-isteri nabi (untuk berjumpa tanpa tabir) dengan bapak-bapak mereka, anak-anak laki-laki mereka, saudara laki-laki mereka, anak laki-laki dari saudara laki-laki mereka, anak laki-laki dari saudara mereka yang perempuan yang beriman dan hamba sahaya yang mereka miliki, dan bertakwalah kamu (hai isteri-isteri Nabi) kepada Allah. Sesungguhnya Allah Maha menyaksikan segala sesuatu.


·         Contoh orang yang berakhlak dalam berpakaian dan berhias:
Nabi Muhammad SAW adalah contoh ynag tepat dalam hal ini karena beliau selalu tampak bersih dan menarik ketika berada di tengah kaum Muslimin atau sedang menerima delegasi dari luar Islam.
Dalam kehidupan keluarga, Nabi Muhammad SAW juga sering berhias diri untuyk para istrinya sebagaimana mereka berhias diri untuk Nabi. Para istri Nabi Muhammad SAW sering memuji penampilan Nabi yang wangi dan menarik yang berpadu dengan sikap-sikap yang mulia, seperti menyayangi dan mengasihi kaum wanita.

·         Membiasakan akhlak yang baik dalam berpakaian.
Untuk membiasakan sikap berpakaian yang islami seseorang perlu melakukan hal-hal sebagai berikut:
a.      Memahami bahwa akhlak berpakaian adalah citra kesucian diri yang akan menempatkan manusia pada kedudukan dan martabat yang tinggi. Pakaian yang rapi  dan sopan dapat menunjukkan kepribadian pemakainya.
b.      Membiasakan berpakaian sesuai dengan situasi dan kondisi.
c.       Menghindarkan diri dari berpakaian yang tidak pantas dan tidak sesuai dengan situasi dan kondisi.
d.      Mengenakan pakaian yang pantas dan sopan sesuai dengan ajaran agama, yaitu berpakaian yang dapat menutupi aurat dan yang sesuai dengan batas kesopanan.
e.      Berusaha melakukan akhlak berpakaian dengan penuh kesadaran sehingga tidak ada perasaan terpaksa.

·         Membiasakan akhlak yang baik dalam berhias
Membiasakan akhlak berhias berarti menjadikan karakter keindahan didalam diri agar akhlak berhias menjadi karakter yang positif, seseorang harus melakukan hal-hal berikut:
a.      Membiasakan diri untuk membersihkan badan
b.      Membiasakan diri untuk berwudhu dan bersiwak ketika akan shalat dan membaca Al-Quran
c.       Merapikan diri dalam setiap keadaan
d.      Berdandan yang rapid an indah khususnya ketika akan shalat dan ketika akan melakukan kegiatan-kegiatan yang positif di dalam dan di luar rumah
e.      Merapikan atau mencukur rambut serta memotong kuku
f.        Membiasakan diri untuk berpakaian yang rapi dan sopan serta berpenampilan yang indah dan menarik sesuai dengan kebutuhan dan tidak berlebihan
g.      Membiasakan diri dengan penampilan rapi dan menarik sehingga mengesankan kepribadian yang mulia dan terhormat.

Post a Comment Blogger