
Pihak legislatif tidak menyetujui anggaran baru, yang isinya antara lain menaikkan batas utang pemerintah sehingga bisa menjalankan negara. Saat ini, kas pemerintah AS menipis karena tidak diperbolehkan menambah utang, untuk menjalankan sejumlah program baru Presiden Barack Obama.
“Kerja keras rakyat Amerika yang telah bersusah-payah akan percuma. Ini tidak boleh terjadi! Saya ulangi, ini tidak boleh terjadi! Dan semua harus dicegah,” kata Obama saat Kongres menyatakan menolak anggaran barunya.
Keputusan Kongres itu diambil setelah Presiden Barack Obama menolak permintaan Partai Republik agar pemerintah menunda sistem baru jaminan kesehatan di bawah naungan UU Perawatan Kesehatan yang baru itu selama setahun. Akibatnya, Barack Obama memutuskan merumahkan tanpa bayaran sekitar 1 juta pekerja, menutup taman nasional, dan mengulur-ulur proyek penelitian medis gara-gara kehabisan biaya operasional. Krisis AS ini populer disebut government shutdown.
Kita semua sebagai bangsa Indonesia tentu sangat tidak berharap krisis di AS ini tidak berdampak pada stabilitas ekonomi, politik dan ke amanan di Indonesia. Saya sempat ngeri membayangkan jika hal ini juga terjadi di Indonesia. Sang DPR yang terhormat menolak mentah-mentah proposal ajuan pemerintah untuk kebaikan bersama. Hanya karena beda persepsi. Untungnya di Indonesia kata mufakat dan lobi masih bisa dipakai. Seperti yang sering kita tonton setiap hari.
Post a Comment Blogger Facebook
Click to see the code!
To insert emoticon you must added at least one space before the code.